Selama Ramdhan, Kapolsek dan Personel Polsek Plered Rutin Lakukan Tarawih Keliling

    Selama Ramdhan, Kapolsek dan Personel Polsek Plered Rutin Lakukan Tarawih Keliling
    Selama Ramdhan, Kapolsek dan Personel Polsek Plered Rutin Lakukan Tarawih Keliling

    PURWAKARTA - Polsek Plered, Polres Purwakarta, Polda Jawa Barat terus rutin menggelar kegiatan tarwih keliling di setiap masjid yang ada di Desa yang ada di Kecamatan Plered dan Kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Purwakarta. 

    Kali ini tarawih keliling digelar di Masjid Jami Baeturohim, Desa Plered, Kecamatan Plered, Kabupaten Purwakarta, pada Sabtu, 23 Maret 2023, petang. 

    Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kapolsek Plered,  
    AKP Ali Murtadho mengatakan, dalam kegiatan tarawih keliling ini, pihaknya menghimbau kepada masyarakat agar membantu Polri untuk memberikan informasi yang berkaitan dengan situasi Kamtibmas guna ketenangan dalam melakukan ibadah dibulan Ramadhan.

    "Tarawih Keliling ini dilaksanakan selain bentuk pengamanan kepada masyarakat yang melaksanakan ibadah Tarawih, juga sebagai sarana untuk bersilaturahmi antara Polri dengan masyarakat, " Ucap Ali, pada Sabtu, 23 Maret 2024, petang. 

    Kapolsek menambahkan, dalam kegiatan tersebut para Bhabinkamtibmas mengajak kepada jamaah tarawih untuk selalu menjaga persatuan antar umat muslim dan tidak terpengaruh dengan ajaran yang tidak sesuai dengan tuntunan agama Islam, pererat silaturahmi dan tingkatkan kewaspadaan terhadap lingkungan.

    "Apabila melihat tamu atau orang asing yang datang dan menginap dirumah warga agar dilaporkan ke aparat desa terlebih dahulu untuk didatakan. Sebelum meninggalkan rumah untuk sholat tarawih, hendaknya memeriksa kompor, alat-alat listrik yang tidak terpakai dan pintu atay jendela sebelum meninggalkan rumah agar terhindar dari bencana kebakaran atau pencurian, ” ungkap Ali. 

    Kapolsek menyampaikan bahwa selain untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT dengan menjalankan ibadah bulan Ramadhan.

    "Kegiatan Tarawih keliling dilaksanakan untuk mempererat tali silaturahmi antara Polri dengan masyarakat, sehingga dengan terjagaya tali silaturahmi Polri bisa lebih dekat dengan masyarakat, " ucap AKP Ali Murtadho.

    polsek plered polres purwakarta polda jabar
    Plered.

    Plered.

    Artikel Sebelumnya

    BhabinKamtibmas Polsek Plered dan Masyarakat...

    Artikel Berikutnya

    Ciptakan Kondusifitas Di Bulan Ramadhan,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Jika Rp.1000 per Hari Duit Rakyat untuk Kesehatan, Kira-kira Cukup Gak?
    Dandim 1805/Raja Ampat Paparkan Hasil Capaian Pelaksanaan Program TMMD Ke-122 Kepada Kasdam XVIII/Kasuari
    Babinsa Koramil Deket Bantu Distribusikan Air Bersih kepada Warga

    Ikuti Kami